Blue Fire Pointer AIRPLANE IN THE SKY: MCK (Master of Ceremony Kroco) Part 2

Senin, 05 Desember 2016

MCK (Master of Ceremony Kroco) Part 2

Edisi: Menjadi MC Dadakan? Kamu Pasti Bisa! 

Suatu hari, pada secabik kertas kepanitiaan,  kamu tak menemukan lagi namamu berada di deretan anggota seksi konsumsi. Apakah kepiawaianmu memesan menu hidangan hingga menata cutlery mulai diragukan? Ulalaa, coba kamu periksaa lagi. Siapa tahu kali ini kamu ditunjuk menjadi........YA!!! MASTER OF CEREMONY!!! APA??? MASTER OF CEREMONY??? Tetiba kamu cemas, lemas, dan gemas pengen nyubiittttttttttt..... yang nyusun kepanitiaan.
Buat kamu yang senasib dengan manusia pada situasi di atas, segera selesaikan rasa khawatir dan tidak percaya diri saat ini juga. Karena kamu ditunjuk, artinya mereka percaya pada kemampuanmu. Kalau ini dianggap lebay, paling gak, yang nyusun kepanitiaan percaya sama kamu. :)

Tips untuk MC pemula
Tahapan Persiapan
  1. Kenali acaramu, apakah berjenis formal, semi formal, atau informal.
  2. Pastikan rundown acara sudah fix. Berkoordinasi dengan seksi acara.
  3. Ketahuilah siapa tamu penting yang akan hadir, narasumber, undangan, dan pesertanya.
  4. Ingatkan kembali petugas acara seperti pembaca doa, dirigen, dll.
  5. Cek soundsystem.
  6. Berlatih!!!

On The Show
Contoh Acara Semi Formal (In House Training, Seminar, Workshop)
1.        Salam
Assalamu’alaikum wr wb. Selamat pagi dan salam sejahtera untuk kita semua.

2.        Sapa
Yang terhormat.... (yang paling tinggi jabatannya/yang paling dihormati);
Yang Kami hormati...;
serta.... yang Kami Banggakan/yang Berbahagia.
Usahakan 3 saja, sapa pihak yang paling penting, selebihnya sebut hadirin/peserta. Jangan terlalu banyak karena sapa-menyapa secara detil itu urusan ketua panitia dll.

3.       Rasa Syukur/Ungkapan Senang
Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, yang memberikan kita kesempatan sehingga pada hari ini kita dapat menyelenggarakan acara.... dengan tema.../
Senang sekali bertemu dengan para peserta..., mengawali pagi yang cerah ini dengan acara..... dengan tema...
Kami ucapkan selamat datang di...
Menaikkan suara setelah menyebutkan tema akan otomatis menggerakkan hadirin untuk bertepuk tangan.

4.        Doa
Agar acara ini diberkati oleh Tuhan Yang Maha Kuasa, marilah kita mulai dengan doa. Doa akan dibacakan oleh Sdr.../
Sebelum memulai acara, baiknya kita berdoa dahulu. Doa akan dibacakan oleh...

5.        Lagu Indonesia Raya
Menyanyikan lagu Indonesia Raya. Hadirin dimohon berdiri. Hadirin dipersilahkan duduk kembali.

6.        Sambutan
Marilah bersama-sama kita dengarkan sambutan Ketua Panitia. Kepada... disilahkan.

7.        Pembukaan

Selanjutnya, pengarahan sekaligus pembukaan oleh...

8.        Pemaparan materi

Dengan dibuka secara resmi oleh... maka selanjutnya kita masuk pada sesi pemaparan materi yang akan disampaikan oleh... Mari kita sambut dengan tepuk tangan yang meriah. Saya undang... untuk memoderatori acara ini.

9.        Ishoma
Hadirin, kita telah memasuki waktu ishoma. Untuk itu kami persilahkan menikmati makan siang yang dihidangkan secara prasmanan di bagian belakang ruangan ini dan bagi yang ingin menunaikan ibadah solat kami fasilitasi di mushola lantai 1. Para peserta diharapkan kembali tepat waktu pada pukul...

10.    Penyerahan cinderamata kepada narasumber

Sebagai wujud cinta (sebut nama instansi), berkenan (sebut nama pejabat yang akan menyerahkan cinderamata) menyerahkan cinderamata kepada (sebut nama pihak yang menerima cinderamata)

11.    Penutupan
Demikianlah acara... Sebelum acara ini bersama-sama kita akhiri dengan salam, kita dengarkan terlebih dahulu pengarahan sekaligus penutupan oleh...
Dengan ditutup secara resmi oleh... maka berakhir pula acara... Semoga ilmunya bermanfaat dan dapat diaplikasikan. Kami panitia memohon maaf atas kekurangan dan kekhilafan.

12.    Salam

Demikian, semoga sukses ya, Mas/Mbak MC!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar