Blue Fire Pointer AIRPLANE IN THE SKY: Pal or Rival

Selasa, 09 April 2013

Pal or Rival

I see you such as a pal.
You see me such as a rival.

Antara pal (kawan) atau rival (lawan). Mari kita bedakan dulu antara pal dan rival.
  1. Pal memiliki banyak sekali definisi. Baiklah, saya akan mengambil intinya. Pal adalah orang yang mengenal kita bukan hanya karena intensitas pertemuan, tapi karena kecocokan jiwa #jiahh. Yah, kecocokan jiwa alias nyambung.
  2. Rival adalah orang yang bersaing dengan kita secara terang-terangan maupun gelap-gelapan #lho?? Maksudnya secara diam-diam. Nah yang diam-diam ini paling gak enak.
Awalnya kamu bersahabat dengan baik. Namun lama-kelamaan muncul perubahan pada diri sahabatmu. Ia mulai memperhatikan gerak-gerikmu namun bukan karena perhatian. Ia justru berusaha terlihat lebih darimu. Caranya bercerita padamu sudah berbeda. Tampak aura kesombongan terselubung. Misal:
  1. Ia bilang: "Waahh tas kamu unik ya (sambil memegang tasnya yang merek Channel gak pake KW)". Padalah tas kamu biasa aja.
  2. Ia bilang: "Kamu TOEFL nya bagus kan, ajarin dunk soalnya aku mau lanjut kuliah di Harvard atau di mana deh di Amrik gituuuu". Padahal kamu juga gak jago-jago amat TOEFL.
  3. Ia bilang: "Duuhh bisa gak sich ortu ngirimin duit gak usah banyak-banyak, duit Rp 10juta perminggu gak tega ngabisinnya."
Selebihnya bisa ditambahin lagi...

So, kalo nemu pal (baca: rival) seperti ini, langkah kamu:
  1. Senyum
  2. Abaikan
  3. Bilang: "cuyy jangan ngabisin duit ortu gitu dunk, minta mulu !!"
Sekian,,
 *efek draft skripsi belum kelar jadi nulis gaje

Tidak ada komentar:

Posting Komentar